Sekolah Bisnis Online – Konsultan Bisnis – Studi Kelayakan – Kursus – Pelatihan

Belajar 3 Strategi Bisnis Dari Perusahaan Raksasa Yaitu APPLE

Siapa yang tidak kenal dengan Apple? Strategi bisnis seperti apa yang dimiliki oleh perusahaan raksasa tersebut?

Strategi bisnis Apple sangatlah inovatif dan jago marketing. Mungkin salah satu dari kita memakai produk dari perusahaan raksasa tersebut. Baik itu smartphone atau komputer, dan ipad. Anak – anak sekarang sudah pandai dalam menggunakan Ipad.  Hal tersebut dapat mempermudah orang tua, agar anak ngegame sedangkan orang tua bisa tetap kerja dari rumah.

Apple merupakan produk yang paling mahal dipasaran, dan tidak bisa dipakai bersamaan dengan produk yang lainnya. Misalnya, charger iphone berbeda dengan charger smartphone yang ada pada pada umumnya. Namun, kenapa saat Apple launching produk terbaru, semua orang memburunya.

  1. Strategi Product Centric

Strategi bisnis Apple berpusat pada produknya. Apabila kalian menggunakan MacBook, maka akan lebih mudah juga kalian menggunakan produk iphone dari Apple. Strategi bisnis mereka mengandalkan produk mereka sendiri, tidak bisa dipakai bersamaan dengan menggunakan produk yang lain. Hal tersebut dapat mengakibatkan kesulitan menggunakan windows jika produk yang dipakai MacBook.

Performa dari produk juga merupakan hal terpenting bagi Steve Jobs. Jika kita tidak mempermasalahkan lamanya pengiriman paket saat berbelanja, akan tetapi tidak dengan Apple. Apabila saat launching produk terdapat proses loding yang lama, maka produk harus segera diperbaiki sampai mempunyai estimasi loding yang tercepat.

Mereka juga memiliki strategi bisnis sendiri untuk memesan warna yang hanya bisa dipakai oleh mereka saja.

  1. Strategi Bisnis Dengan Cara Membentuk Komunitas

Komunitas Apple sangat hebat bahkan bisa dikatakan fanatik. Sebagaimana diantara kita ada yang ngefans dengan salah satu club sepak bola, tentu akan beli produk – produk yang memiliki keterkaitan dengan  club kesayangan.

Komunitas Apple merupakan orang pertama yang akan antusias dalam berburu produk kesukaan mereka. Tidak perlu memasarkan seperti produk yang lain pada umumnya, karena komunitas Apple sendiri akan secara sukarela mengajarkan dan mendetoks orang terdekat bahkan orang luar untuk menggunakan produk Apple. Membeli dan memakai produk mereka adalah membuat komunitas Apple bangga dan PD untuk memakai produk tersebut .

  1. Memiliki Konsep “Be Different

Apple sudah mempromosikan dirinya sejak awal bahwa mereka berbeda dengan yang lain. Bisa dilihat saat Steve Jobs berkomentar tentang pemakaian komputer IBM sangat membosankan, dan itu digunakan oleh para orang tua. Sedangkan produk Apple digunakan untuk anak muda yang keren, kreatif, dan dapat membawa perubahan. Itulah strategi bisnis yang digunakan oleh Apple. Dan hanya dengan di rumah saja, kita semua tetap bisa belajar atau kursus bisnis secara online dan tentunya gratis.

 

Recent Post

Scroll to Top